Kamis, 18 April 2024

Ikuti Jejak Putra Amien Rais, Ketua DPW PAN Sulbar Mundur dari Kepengurusan

Selasa, 5 Mei 2020 19:58

Hanafi Rais mundur dari PAN dan DPR. (CNN Indonesia/Abi Sarwanto).

POLITIKAL.ID - Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Sulawesi Barat Muhammad Asri Anas membenarkan pengunduran diri Hanafi Rais dari kepengurusan partai dan anggota DPR. Dia pun menyatakan akan mengikuti jejak putra Amien Rais itu untuk mundur dari kepengurusan PAN.

Langkah pengunduran diri Hanafi itu diketahui dari salinan surat yang diketik dan ditandatangani oleh Hanafi di atas materai Rp6.000 yang diterima CNNIndonesia.com pada Selasa (5/5).

"Saya sudah konfirmasi sama Hanafi, benar beliau mundur seperti di surat," kata Asri kepada CNNIndonesia.com, Selasa (5/5).

Dalam surat tersebut, Hanafi menyatakan mundur dari kepengurusan DPP PAN 2020-2025, Ketua Fraksi PAN DPR RI, serta anggota DPR RI 2019-2024.

Hanafi pun menyampaikan, pengunduran diri itu diambil setelah menilai bahwa PAN melewatkan momentum untuk memperbaiki diri lebih bijaksana dalam berorganisasi dan bersikap. Dia berkata kecenderungan melakukan konformitas terhadap kekuasaan, sekalipun didahului dengan kritik-kritik bukan sikap yang adil di saat banyak kader serta simpatisan menaruh harapan agar PAN menjadi antitesis dari pemegang kekuasaan.

"Hanya ridha Allah yang saya tuju. Mohon maaf lahir dan batin atas segala kekurangan saya. Semoga Allah mengampuni dosa dan kesalahan saya dan kita semua," tulis Hanafi dalam suratnya.

Asri sendiri juga mengaku akan mengundurkan diri dari Ketua DPW PAN Sulbar pada hari ini.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait