POLITIKAL.ID - Dalam debat capres pertama yang digelar KPU RI, momen menarik terlihat ketika Anies Baswedan menyindir Prabowo Subianto, Selasa (12/12/2023) malam.
Capres nomor urut 1 tersebut berani blak-blakan membongkar alasan Prabowo Subianto tak tahan jadi oposisi Pemerintahan Jokowi.
Sindirian Anies Baswedan itu bermula ketika membahas tentang demokrasi yang ada di Indonesia.
"Ketika kita menghadapi sebuah proses demokrasi di situ ada pemerintah dan ada oposisi, dua-duanya sama terhormat dan ketika proses pengambilan keputusan itu dilakukan," ucap Anies Baswedan.
Menurut Anies, oposisi memiliki peran terhormat dalam demokrasi.
Tetapi, kata Anies, tidak semua orang tahan menjadi oposisi.