Calon Gubernur DKI Jakarta, PDIP Sebut Akan Usung Gibran dan Risma
Sabtu, 8 Januari 2022 13:29
IST
POLITIKAL.ID - Pemilihan Gubernur DKI Jakarta baru kana dimulai Tahun 2024 mendatang. Namun sejumlah partai Politik sudah mulai mengusulkan nama untuk menjadi di usung menjadi calon gubernur di daerah ibukota tersebu. Salah satu partai yang sudah mengusulkan nama untuk di usung jadi calon Gubernur DKI Jakarta adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Melalui Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan pihaknya akan mengusulkan sejumlah nama yang akan menjadi calon Gubernur DKI Jakarta pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Hasto menyebut nama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Menteri Sosial Tri Rismaharini yang berpeluang untuk ajukan partainya pada Pilkada mendatang. Menurutnya keduanya memiliki potensi yang kuat sebab memiliki rekam jejak sebagai kepala pemerintahan di daerah masing-masing. "Bu Risma dalam kepemimpinan selama dua periode di Kota Surabaya mampu menunjukkan perubahan yang signifikan. Mas Gibran beliau sudah terpilih sebagai Wali Kota Solo tentu saja harus juga membuktikan bagaimana kepemimpinan Mas Gibran," kata Hasto kepada wartawan di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan, Jumat (7/1). Tak hanya Gibran dan Risma, pihak partai juga melakukan proses kaderisasi di Sekolah Partai PDIP dan baginya orang-orang tersebut layak diajukan sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. "Tidak hanya dua nama (Risma dan Gibran). Ada juga Anas dari Banyuwangi, Hendi dari Semarang, kemudian pak Kanang dari kabupaten Ngawi. Cukup banyak," ujar Hasto. Untuk diketahui, Pilkada serentak akan di gelar 2024 mendatang, termasuk pemilihan Gubernur DKI Jakarta. (*)
Berita terkait