POLITIKAL.ID - Pada Sabtu (18/5/2024) Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) mendatangkan penyanyi religi Islam Indonesia Haddad Alwi dan tokoh agama terkemuka Habib Alwi Assegaf. Keduanya dihadirkan untuk masyarakat Kukar dalam rangka Festival Islami Tahun 2024.
Hal ini sebagai Keseriusan Pemkab Kukar menggaungkan syiar agama di kalangan masyarakat semakin meluas dan konsisten.
Juga dibuktikan dengan rutinnya digelar acara selawatan dan tausiah. Pemkab Kukar acap kali menghadirkan habib dan ustaz ternama untuk memberikan ceramah, sekaligus melantunkan selawat nabi.
Disaksikan Bupati Kukar Edi Damansyah, Habib Alwi dan Haddad Alwi membersamai Pemkab memperkuat nilai-nilai keislaman di kalangan masyarakat Kukar, pada Sabtu (18/5/2024) malam tadi di halaman parkir Stadion Rondong Demang, Tenggarong.
Festival Islam Tahun 2024 dimulai dengan pembacaan selawat yang dipimpin langsung oleh Haddad Alwi yang sudah banyak memberikan kontribusi dalam menyebarkan pesan-pesan islami melalui musik. Selawat itu diikuti ribuan jemaah yang hadir, menciptakan suasana yang penuh dengan keberkahan.
Habib Alwi Assegaf kemudian memberikan tausiah yang menyentuh hati, mengajak seluruh umat untuk terus meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.