Sabtu, 18 Januari 2025

Politik

Disebut Cocok Jadi Cawapres Ganjar, Prabowo: Saya juga Capres

Sabtu, 22 April 2023 19:27

FOTO- Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto / Foto: HO

POLITIKAL.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan sejumlah nama yang masuk bursa pencalonan wakil presiden cocok mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Sejumlah nama tersebut salahsatunya adalah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Pernyataan itu disampaikan usai Jokowi mengikuti ibadah Salat Idul Fitri di Masjid Raya Sheikh Zayed, Sabtu (22/4).

Hal ini lantas mendapatkan respon dari Prabowo Subianto.

Prabowo mengatakan, wacana untuk menjadi cawapres Ganjar tidak sejalan dengan komitmen partainya.

Sebab kata dia, partainya dan PDIP sama-sama mengincar kursi kepresidenan.

"Kan beliau sudah dicalonkan sebagai presiden. Partai saya mencalonkan saya sebagai presiden juga," kata Prabowo.

Halaman 
Tag berita: