POLITIKAL.ID - Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Ismail Latisi menekankan pentingnya pembagunan sekolah unggulan di setiap daerah.
Hal ini bukan tanpa alasan, sebab menurutnya sekolah unggulan yang tidak hanya menjadi tempat belajar, tetapi juga sebagai model pendidikan yang dapat diikuti oleh sekolah lainnya di sekitar Samarinda.
Anggota legislatif Kota Tepian dari Fraksi PKS ini mendorong pemerintah untuk membangun Sekolah Terpadu Bertaraf Internasional di setiap kecamatan di Kota Tepian.
“Kalau belum bisa semua, paling tidak kita punya satu sekolah percontohan dulu,” ujar Ismail Latisi.
Ia berharap ke depan kehadiran sekolah terpadu diharap dapat memicu peningkatan kualitas pendidikan bagi sekolah di sekitar.
“Tanpa mengabaikan sekolah yang lain, hanya memang ini (sekolah terpadu) coba dijadikan sebagai profiling yang harapannya kemudian nanti bisa menular ke sekolah-sekolah yang lain di Samarinda,” pungkasnya.
Pemkot Samarinda telah memulai pembangunan sekolah terpadu ini sejak April tahun lalu, dengan komitmen untuk menyediakan fasilitas yang lengkap dan mendukung penerapan kurikulum Merdeka Belajar yang selaras dengan standar internasional
Termasuk salah satunya penggunaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar.
Pembangunan sekolah yang sudah dimulai sejak April tahun lalu ini menargetkan seleksi guru yang ketat serta penggunaan kurikulum Merdeka Belajar seturut dengan kurikulum Cambridge.
Dengan adanya sekolah terpadu bertaraf internasional ini, diharapkan Samarinda dapat terus mencetak generasi penerus bangsa yang unggul, serta membawa perubahan positif bagi dunia pendidikan di seluruh kota.
(Adv/*)