Jumat, 22 November 2024

Hindari Politik Dinasti, Hanura Tolak Dukung Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel

Kamis, 12 Maret 2020 20:10

Sekretaris Daerah Pemkot Tangsel, Muhamad mengatakan, tak memberikan batasan perizinan keramaian yang akan berlangsung di wilayahnya meski virus corona telah mewabah di Indonesia. Hal tersebut dikatakan saat di Pemkot Tangsel, Jumat, (6/3/2020).(KOMPAS.com/Muhamad Isa Bustomi)

POLITIKAL.ID - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Tangerang Selatan telah menyatakan dukungan kepada Sekretaris Daerah Kota Tangerang Muhamad untuk maju dalam Pilkada Tangerang Selatan 2020. Ketua DPC Hanura Tangerang Selatan, Amar mengatakan, dukungan terhadap Muhamad juga untuk menghindari politik dinasti.

Hal ini terkait pencalonan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie dengan Pilar Saga Ichsan yang didukung Golkar Tangsel.
Partai Hanura Tangsel menolak ikut mendukung pasangan itu karena Pilar diketahui merupakan keponakan dari mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah.

"Dari hasil survei (Muhamad) peringkat ke dua. Peringkat pertama, sama semua Pak Ben (Benyamin). Kenapa pilih posisi kedua itu pilihan, kalau Hanura, beda dengan dinasti," ujar Amar saat dihubungi, Kamis (12/3/2020).

Menurut Amar, Hanura merekomendasikan nama Muhamad karena telah memiliki tujuan untuk membangun kota Tangerang Selatan menjadi lebih baik.

"Kalau kita kan militansi. Kita berpolitik pakai arah, kita berpolitik buat rakyat bukan buat pribadi," ucapnya.

Amar pun menyindir pilihan Partai Golkar yang menyandingan Benyamin dengan Pilar. Baginya, Golkar yang memilih Pilar untuk menjadi pasangan Benyamin seakan mengeyampingkan warga Tangerang Selatan.

"Golkar dapet 10 (kursi di DPRD) ngusung orang Serang, tapi yang milih orang Tangsel, bagaimana tuh, semestinya masyarakat bisa berkaca," tutupnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Dukung Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Hanura Ingin Hindari Politik Dinasti"

Tag berita:
Berita terkait