Sabtu, 23 November 2024

Demi Keselamatan, BPKH Akui Cabut Patok Batas Tahura Bukit Soeharto yang Telah Terpasang

Senin, 28 Agustus 2023 18:39

Kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Soeharto/HO

POLITIKAL.ID -  Kepala Kantor Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH) Wilayah IV Samarinda, Hengky Wijaya berikan klarifikasi soal patok batas.

Diketahui ramai diperbincangkan, dugaan adanya pencabutan patok batas yang berada di Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Soeharto.

Melalui sambungan telepon selulernya Hengky Wijaya, ia menegaskan bahwa pencabutan dilakukan oleh pihaknya dengan berbagai macam pertimbangan.

“Setelah melakukan hearing dengan instansi terkait awalnya kami memasang patok tersebut di kawasan Bukit Soeharto guna mengetahui mana tanah kawasan Bukit Soeharto dan mana tanah milik warga," terangnya, Senin (29/8/2023).

Hengky turut mengungkapkan, setelah terpasangnya patok tersebut, pihaknya kembali menggelar rapat internal.

Keputusan rapat sendiri, ialah kembali mengkaji berbagai aspek salah satunya keselamatan, maka patok tersebut dicabut kembali.

"Jadi kenapa kami BPKH mencabut kembali patok yang sudah terpasang karena kami memikirkan keselamatan semua. Kalau sudah berbicara keselamatan, tentunya sudah hal diatas segala-galanya," tegasnya.

"Perlu dicatat, meskipun patok telah dicabut, namun titik koordinatnya sudah kami ketahui," sambung Hengky Wijaya.

Ia juga mempertegas bahwa pencabutan patok batas tersebut benar-benar dilakukan BPKH dan bukan oleh pihak-pihak lain yang tidak berwenang.

Sebelumnya diberitakan, Anggota DPRD Kaltim, M. Udin menyayangkan adanya dugaan pencabutan patok batas di Tahura Bukit Soeharto.

"Kami menyayangkan adanya pencabutan patok batas yang telah dipasang oleh Balai Pengelolaan Kawasan Hutan Lindung Tahura Bukit Soeharto (BPKHTL) dan Dinas Kehutanan Provinsi Kaltim pada 16-17 Agustus 2023,' pungkasnya. (*)

Tag berita:
Berita terkait