POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Destinasi wisata Kabupaten Berau masih menjadi andalan masyarakat.
Berau memiliki pulau yang cukup kesohor di mata masyarakat dunia seperti pulau Kakaban, Sangalaki dan Derawan.
Lokasi tersebut memiliki potensi wisata bawah laut yang bisa dioptimalkan, dengan daya tarik alam yang masih terjaga.
"Wisata Berau memang sangat potensial, terlebih ditiga pulau itu," ujar Anggota DPRD Kaltim, Sutomo Jabir, Senin (1/6/2020).
Guna mendukung pariwisata di Kaltim terlebih Berau, Pemprov Kaltim turut mendukung dengan anggaran infrastruktur semisal bandar udara Berau yang terus ditingkatkan.
Ditengah kondisi pandemi virus corona atau Covid-19, pariwisata di Berau sebut Jabir sapaannya itu turut berdampak.
Dengan begitu menurutnya, seluruh stake holder turut berupaya membuat promosi kepada publik untuk memperkenalkan spot dan destinasi menarik di Berau.
"Sebelumnya kami sudah RDP dengan Dispar Provinsi Kaltim, mereka sudah susun agenda untuk kembali menghidupkan pariwisata lebih-lebih Berau," imbuh Anggota Komisi II DPRD Kaltim itu.
Menurut politisi PKB itu, untuk pariwisata di Berau kebutuhan peningkatan infrastruktur jalan menjadi kebutuhan mendasar.
Hal itu dilakukan untuk menciptakan konektivitas antar wilayah guna mendukung program wisata dan mobilitas warga setempat.
Luasnya wilayah Berau menjadi tantangan tersendiri guna membuka investasi pariwisata yang belum diekplor secara maksimal. Salah satu peningkatan infrastruktur jalan yang tengah diseriusi Pemprov Kaltim adalah jalan raya Tanjung Redeb - Talisayan.
Dirinya mencontoh wisata Bali dan Lombok yang semakin pesat sebelum munculnya wabah korona lantaran infrastruktur terlebih jalan umum yang memadai
"Promosi destinasi wisata mesti dimaksimalkan sedari awal, selain melakukan peningkatan infrastruktur pendukung," tambahnya. (Redaksi Polikal - 001)