Sabtu, 21 September 2024

Usulkan Pembentukan Pansus Jiwasraya, Fraksi Partai Demokrat Lobi Fraksi Lain agar Ikut Mendukung

Jumat, 14 Februari 2020 9:10

POLITIKAL.ID - Fraksi Partai Demokrat mengaku sudah melobi-lobi fraksi lain di DPR terkait usul pembentukan panitia khusus (Pansus) Jiwasraya. Ia pun berharap fraksi lain terketuk hatinya untuk mendukung pansus.

"Kami percaya bahwa proses ini berjalan seperti yang sudah kami sampaikan. Kemudian lobi-lobi dengan kawan-kawan di DPR selalu kami lakukan one by one karena tiap hari ketemu juga kami ngobrol, mudah-mudahan mereka terketuk hatinya," kata anggota Fraksi Partai Demokrat Hinca Pandjaitan di DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (13/2/2020).

Mengenai usulan Pansus Jiwasraya yang telah diserahkan kepada pimpinan DPR, Hinca berharap tidak ada upaya untuk menghalangi proses demokrasi. Ia yakin usulan itu bisa segera dibawa ke rapat badan musyawarah (Bamus) DPR.

"Kan enggak ada alasan juga untuk ditahan lah. Tapi kami pun mengerti ada tahapan," ujar dia.

"Saya kira rapat pimpinan mereka ke Bamus saya yakin seyakin-yakinnya ya, harusnya minggu ini udah bisa selesai minggu sudah bisa masuk ke Bamus," kata Hinca.

Diketahui, Fraksi PKS dan Fraksi Partai Demokrat telah menyerahkan surat usulan pembentukan Pansus Jiwasraya pada Selasa (4/2/2020). Ketua DPR Puan Maharani mengatakan, DPR memiliki mekanisme untuk membentuk Pansus Jiwasraya.

"Ya kita punya mekanisme terkait dengan pansus," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/2/2020).

Puan mengatakan, saat ini DPR sudah membentuk tiga panitia kerja (Panja) Jiwasraya di Komisi III, Komisi VI, dan Komisi XI. Oleh karenanya, ia menyarankan agar proses Panja Jiwasraya di tiga komisi tersebut tetap berjalan.

"Jadi mekanisme itu (panja) tentu saja akan kami lewati melalui mekanisme lagi, kita tunggu, biar saja panja tetap berjalan sampai kemudian terkait dengan proses mekanisme pansus itu juga nanti akan kami bahas," ujarnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Demokrat soal Pansus Jiwasraya: Mudah-mudahan Fraksi Lain Hatinya Terketuk", https://nasional.kompas.com/read/2020/02/13/18034581/demokrat-soal-pansus-jiwasraya-mudah-mudahan-fraksi-lain-hatinya-terketuk.

Tag berita:
Berita terkait