Minggu, 19 Januari 2025

Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Pinta BPJS Optimalkan Sosialisasi Jamkes Sampai ke Tingkat RT

Rabu, 1 Juni 2022 16:16

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA – Pemerataan Jaminan kesehatan (Jamkes) menjadi salah satu indikator keberhasilan pemerintah. Melalui peran serta seluruh pihak, keberhasilan itu dapat tercapai dengan maksimal. Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Sri Puji Astuti mendukung penuh langkah Pemerintah kota (Pemkot) Samarinda dalam mewujudkan pemerataan jaminan kesehatan untuk warga Kota Samarinda. Menurut Puji sapaannya, terlebih kota Samarinda, pemkot bersama DPRD mesti mengupayakan hal tersebut dalam berbagai kesempatan. “Alhamdulillah Samarinda sudah UHC. Tinggal bagaimana kita bersama untuk mengejar sisanya. Karena di lapangan banyak warga yang ingin menjadi peserta. Ini yang perlu dicari benang merahnya,” kata Puji sapaannya, Rabu (1/6/2022). Mantan dokter RSUD IA Moeis tidak memungkiri adanya kendala pemahaman warga. “BPJS bisa mengoptimalkan sosialisasi hingga ke tingkat RT,” imbuhnya. Politisi partai Demokrat itu mengaku, ia juga menemukan masih banyak warga yang tak mampu belum terdaftar di BPJS. “Padahal juga ada PBI lewat Pro Bebaya tapi masih ada masyarakat miskin yang belum terlayani,” ungkapnya. Selain mendukung upaya pemerintah, Puji turut mengingatkan pihak BPJS agar tidak telat dalam melakukan pembayaran ke rumah sakit yang telah bekerja sama memberikan layanan bagi peserta JKN-KIS. “BPJS sudah terbayar oleh pemkot di semester pertama, semoga pihak rumah sakit sudah terbayar,” pesannya. Puji berharap azas kegotong - royongan dapat muncul di kalangan masyarakat. Yakni yang sehat menolong yang sakit, yang kaya menolong yang miskin. “Bisa bekerjasama dengan MUI, Kantor Kementerian Agama, dan stake holder terkait lainnya supaya masyarakat terketuk hatinya,” tutupnya. (*/Advertorial)
Tag berita:
Berita terkait