POLITIKAL.ID - Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) atau Kepala BP2MI Benny Rhamdani mendapat sorotan.
Benny Rhamdani diduga melakukan manuver curang untuk memenangkan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3 Ganjar-Mahfud di luar negeri.
Sebagai Kepala BP2MI, Benny Rhamdani tercium memanfaatkan kekuasaannya dalam memobilisasi pekerja migran Indonesia untuk memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
Hal ini diperkuat dengan beredarnya exit poll Pilpres 2024 WNI di luar negeri, Ganjar-Mahfud mendapat suara lebih dari 50 persen.
Diduga Benny Rhamdani memainkan abuse of power untuk para pekerja migran Indonesia.