POLITIKAL.ID – Wakil Wali Kota Samarinda, Saefuddin Zuhri menggelar buka puasa bersama dengan warga di kediamannya Perum Villa Tamara, Jalan AW...
POLITIKAL.ID – Wakil Wali Kota Samarinda, Saefuddin Zuhri menggelar buka puasa bersama dengan warga di kediamannya Perum Villa Tamara, Jalan AW Syahranie Blok O Samarinda, pada Minggu (16/3/2025).
Kegiatan ini dalam rangka menyambut malam Nuzulul Qur’an di bulan Ramadan 2025. Kegiatan ini tidak hanya mempererat silaturahmi, tetapi juga menjadi ajang berbagi dengan anak-anak yatim dari Yayasan Daarul Falaah Samarinda.
Sebanyak 1.700 porsi makanan telah disiapkan bagi warga, Camat, Lurah, Forkopimda, serta organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. Namun, antusiasme warga begitu tinggi hingga jumlah yang hadir melampaui porsi yang telah disediakan.
“Saya setiap Ramadan selalu mengadakan buka puasa bersama masyarakat Samarinda,” ujar Saefuddin Zuhri.
Ia mengatakan bahwa kegiatan ini bukan sekadar tradisi, tetapi juga bentuk kepeduliannya terhadap kebersamaan dan nilai sosial di tengah masyarakat.
Selain buka puasa bersama, acara ini juga dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebanyak 10 perwakilan dari Yayasan Daarul Falaah menerima santunan secara simbolis, meskipun total anak yatim yang berada dalam naungan yayasan tersebut mencapai 70 orang.
“Dengan memperingati Nuzulul Qur’an ini, semoga kehadiran masyarakat di sini menjadi amal ibadah bersama,” jelasnya.
Ia juga mengungkapkan bahwa bulan Ramadan adalah momen terbaik untuk mempererat hubungan antarsesama serta meningkatkan ketakwaan kepada Allah.
“Nuzulul Qur’an ini adalah peringatan turunnya Al-Qur’an. Alhamdulillah, semoga menjadi pengingat bagi kita semua untuk terus mendekatkan diri kepada Allah,” tuturnya.
Meski persiapan acara dilakukan secara sederhana hal itu tidak mengurangi semangat dan kebersamaan masyarakat yang hadir. Ia pun menyampaikan permohonan maaf jika masih ada kekurangan dalam penyelenggaraan acara.
“Saya minta maaf kepada masyarakat jika tempat ataupun persiapan ini masih ala kadarnya. Tapi semoga ini bisa menjadi bentuk apresiasi bagi kita semua,” pungkasnya.
(tim redaksi)