Sabtu, 23 November 2024

PAN Salurkan 10 Ribu APD Sebagai Komitmen Kepedulian pada Wabah Corona

Senin, 30 Maret 2020 0:13

PAN memberikan bantuan 10 ribu Alat Pelindung Diri (APD) yang terdiri atas masker, pembersih tangan, dan sarung tangan untuk diberikan kepada petugas medis dan masyarakat. Foto/Istimewa

POLITIKAL.ID - Partai Amanat Nasional (PAN) menyampaikan belasungkawa kepada dokter dan petugas medis yang meninggal dunia ketika bertugas menangani virus corona (Covid-19). Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan seusai pengumuman pengurus DPP PAN Periode 2020-2025 di Jalan Daksa I Nomor 10, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (25/3/2020).

"Simpati dan empati juga kami sampaikan kepada seluruh petugas kesehatan dan sukarelawan yang berjuang di garda terdepan memenuhi panggilan kemanusiaan," ucap Zulhas didampingi pengurus baru PAN.

Sebagai komitmen kepedulian atas wabah corona, Zulhas melanjutkan, PAN memberikan bantuan 10 ribu Alat Pelindung Diri (APD) yang terdiri atas masker, pembersih tangan, dan sarung tangan untuk diberikan kepada petugas medis dan masyarakat

"Semoga bantuan ini bermanfaat dan kita semua bangsa dan kita semua bangsa Indonesia bisa melewati bencana wabah virus corona ini," ujarnya.

Wakil Ketua MPR ini juga mengimbau kepada masyarakat untuk bekerja dari rumah dan melaksanakan physical distancing
"Kerja dari rumah dan physical distancing ini bersama kita lakukan sebagai bagian dari upaya mencegah penyebaran virus corona,” lanjutnya.

Selain itu, Zulhas juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersatu dan saling mendoakan dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini.

"Mari saling menguatkan, saling mendukung dan saling mendoakan antar sesama kita apa pun pilihan dan afiliasi politiknya," ajak Zulhas. (*)

Artikel ini telah tayang di sindonews.com dengan judul "Berbelasungkawa atas Meninggalnya Pejuang Covid, PAN Salurkan 10 Ribu APD"

Tag berita:
Berita terkait