Minggu, 19 Mei 2024

Pasangan Edy Damansyah - Rendi Solihin Terima Rekomendasi Dukungan PDI Perjuangan Dalam Pilkada Kukar Mendatang

Senin, 27 Juli 2020 23:9

IST

POLITIKAL.ID, BALIKPAPAN - Politisi saat ini bagaikan pemburu.

Memburu dukungan tidak hanya di daerah saja namun sampai pada tataran pusat.

Seperti pasangan Edy Damansyah - Rendi Solihin, keduanya secara resmi menerima surat rekomendasi dari partai pengusung, PDI Perjuangan, dikutip dari laman Diksi.co, Senin (27/7/2020) siang di Balikpapan.

Surat rekomendasi dukungan PDI Perjuangan diserahkan langsung Irjenpol (Purn) Safaruddin selaku Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim, dan diterima Edy Damansyah selaku bakal calon Bupati Kutai Kartanegara 2020-2024.

"Saya sampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada PDI Perjuangan yang menetapkan saya bersama Rendi untuk Pilkada Kukar 9 Desember 2020 mendatang," ujar Edy Damansyah yang juga calon petahana.

Edy menambahkan, dirinya akan bekerja secara maksimal sesuai arahan partai, mengingat dirinya merupakan kader PDI Perjuangan.

"Kita akan bekerja maksimal sesuai arahan dan cita-cita partai. PDI Perjuangan hadir di Kukar untuk berpihak pada masyarakat," tambah pria yang juga tercatat sebagai Ketua Dewan Pembina DPC PDI Perjuangan Kukar ini.

Sejauh ini pasangan Edy Damansyah dan Rendi Solihin telah mengantongi dukungan 13 kursi di parlemen Kukar.

Edy mengaku akan ada tambahan dukungan lagi dalam waktu dekat.

"Sejauh ini sudah ada PDI Perjuangan, PKS, Nasdem, dan Perindo. Dalam waktu dekat akan ada tambahan, kita sedang berkomunikasi dengan Gerindra, PAN, dan Golkar," pungkas Edy Damansyah. ( Redaksi Politikal - 001 )

Tag berita:
Berita terkait