Rabu, 4 Desember 2024

Pilkada Jakarta 2024: Partai Buruh, PDIP hingga Partai Ummat Buka Kemungkinan Dukung Anies Baswedan

Senin, 26 Agustus 2024 12:53

Anies Baswdan kemngkinan akan diusung PDIP, Partai Buruh hingga Partai Ummat di Pilkada Jakarta 2024

POLITIKAL.ID - Partai Buruh telah melabuhkan arah dukungannya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Presiden Partai Buruh Said Iqbal memastikan pihaknya akan mendukung Anies Baswedan di kontestasi Pilkada Jakarta 2024.

Ia menyebut kemungkinan akan bekerja sama dengan PDI Perjuangan untuk mengusung Anies Baswedan.

"Partai Buruh memang mengusung Pak Anies sebagai bakal calon gubernur. Kemungkinan PDI Perjuangan dan Partai Buruh, dua yang mengusung," kata Said Iqbal, Minggu (25/8/2024).

Sebagaimana diketahui, Peluang Anies Baswedan untuk kembali bertarung di Pilkada Jakarta kembali terbuka setelah Putusan Nomor 60/PUU-XXII/2024. 

Putusan ini melonggarkan syarat parpol mengajukan calon di pilkada.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait