Minggu, 19 Januari 2025

Pilkada Solo Berlanjut Usai Pusat Cairkan Dana Bertahap

Kamis, 2 Juli 2020 2:4

KPU/ grid.id

POLITIKAL.ID - Berita Nasional yang dikutip POLITIKAL.ID tentang kelanjutan Pilkada Solo usai pusat cairkan dana bertahap.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solo menyebut tahapan Pilkada di Surakarta untuk sementara tetap berlanjut setelah ada pencairan anggaran untuk pencegahan Covid-19 secara bertahap dari Pusat.

Ketua KPU Solo Nurul Sutarti membeberkan dana, salah satunya, untuk memenuhi kebutuhan Alat Pelindung Diri (APD) penyelenggara pemilu, itu totalnya senilai Rp10,6 miliar.

"Sesuai penjelasan dari Menteri Keuangan, pencairannya nanti bertahap. Ini Rp1,9 miliar sudah kami terima. Jadi sementara ini tahapan [pilkada] masih jalan," katanya saat dihubungi, Rabu (1/7).

Dana tambahan tersebut dicairkan untuk periode Juni-Juli. KPU Solo, lanjut Nurul, menerima dana tambahan itu sehari setelah Ketua KPU Arief Budiman membuka kemungkinan Pilkada 2020 ditunda secara lokal jika anggaran untuk daerah yang nihil anggaran APD.

Mengutip laman resmi Kementerian Keuangan, realisasi tahap berikutnya akan diputuskan berdasarkan hasil rekonsiliasi kebutuhan riil anggaran antara Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, KPU, Bawaslu, DKPP dan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 selambat-lambatnya pada tanggal 17 Juni 2020.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait