Sabtu, 23 November 2024

Polemik Warga dengan Pemerintah Soal Asset tanah,  Joha Fajal ; Pemkot Samarinda Mesti Hati - Hati

Kamis, 17 Februari 2022 20:30

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Ketua Komisi I DPRD Samarinda Joha Fajal mengomentari terkait polemik asset tanah pemkot dengan warga Jalan Semayang. Pasalnya, warga bernama Madjiarti melayangkan surat keberatan kepada pemkot didampingi LBH Samarinda. Sebagaimana diketahui, pemkot tetap tegas ingin mengamankan asset tanah yang telah diduduki warga sejak tahun 70an. "Pemkot Samarinda harus berhati - hati dalam urusan asset ini. Jangan tergesa - gesa karena kita bermain diaturan," kata Joha sapaannya, Kamis (17/2/2022). Ia menegaskan, apapun yang dilakukan pemerintah terlebih dalam rangka mengamankan asset mesti sesuai aturan. "Ketika secara teknis dilakukan, jangan sampai pemkot menjalankan tidak sesuai aturan. Ini supaya tidak menciderai," imbuhnya. Semangat pemkot untuk menginventarisasi assetnya memang mendapat dukungan wakil rakyat. Sebagaimana diketahui, DPRD Samarinda tengah menggodok raperda asset melalui pansusnya. Joha yang dipercaya sebagai ketua pansus berharap raperda tersebut rampung dalam waktu dekat. "Pansus ini diperpanjang, kami targetkan bulan Maret selesai dari target bulan Mei bulan depan," terangnya. Perda tersebut nantinya diharapkan dapat memperjelas status barang milik pemkot yang sejak lama dikuasai perorangan. Kendati begitu, raperda itu masih dalam tahap proses menuju kajian akademisi di Samarinda. (Adv/*)
Tag berita:
Berita terkait