Selasa, 26 November 2024

Rahmad Mas'ud - Thohari Aziz Terima Dokumen B1 - KWK dari Gerindra

Rabu, 2 September 2020 3:8

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Bakal Pasangan calon (Bapaslon) Walikota dan wakil walikota Balikpapan Rahmad Masud-Thohari Aziz menerima SK B1KWK dari partai Gerindra sebagai syarat dukungan untuk pencalonan dalam Pilkada Desember mendatang.

Ketua DPD Partai Gerindra, Andi Harun menyerahkan secara langsung SK tersebut bersamaan dengan bakal calon lainya dari 9 kabupaten kota yang akan diusung partai berlambang burung Garuda tersebut.

Rahmad Masud bersyukur karena Partai Gerindra memberikan kepercayaan kepada mereka untuk berlaga di Pilkada kota Balikpapan.

"Kita bersyukur, artinya amanat dan kepercayaan beberapa partai, salah satunya adalah partai Gerindra. Amanat ini akan kita jalankan dengan sebaik-baiknya,"katanya saat dikonfirmasi usai penyerahan SK pada, Rabu (02/09/20) di salah satu hotel Bilangan Jalan Diponegoro, Samarinda.

Diketahui Pasangan ini diusung 8 parpol pengusung dan pendukung yakni Partai Perindo, PAN, PKB, Partai Demokrat, Gerindra, PKS, PDIP dan Golkar.

Dengan koalisi itu, dirinya optimis bisa memenangkan kontestasi Pilkada dikota dengan julukan kota Beriman itu.

Dari koalisi itu pula, dikota Balikpapan pasangan calon itu berpotensi akan melawan kota kosong. Saat disinggung kesiapanya ketika melawan kota kosong, Rahmad Masud mengatakan tetap siap apapun kondisinya.

"Ada atau tidak adanya rival, maka kita harus siap. Karena kalau kita mau maju, bukan untuk mau kalah. Maju harus menang, permasalahan nanti takdir Allah yang menentukan,"bebernya.

Dirinya mengaku siap maju maka sudah siap lahir batin untuk berlaga. Demikian juga soal kesiapan partai koalisi yang sudah terbangun.

"Namanya mau berkompetisi harus siap lahir batin yang penting fokus dengan tujuan, boleh beda pilihan, boleh beda partai tetapi silaturahmi itu yang paling utama," pungkasnya.

https://youtu.be/UCIminxU8p8

Bacalon wali kota Balikpapan, Rahmad Mas'ud

( Redaksi Politikal - 001 )

Tag berita:
Berita terkait