POLITIKAL.ID - DPRD Kaltim soroti angka kenaikan kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) di Kaltim pada tahun 2022 lalu.
Salah satunya, Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis.
Nanda, sapaan akrabnya, menekankan pemerintah untuk kembali gencar lakukan sosialisasi hingga upaya-upaya pencegahan kasus HIV- AIDS.
“Pemerintah harus memberikan pendidikan pada masyarakat terkait HIV/AIDS mulai dari cara pencegahan, lalu menghentikan penularannya hingga dampaknya terhadap kesehatan,” ujar Nanda.