Senin, 25 November 2024

DPR Sebut Pembentukan Satgas Lawan Covid-19 Tak Gunakan Uang Negara

Kamis, 9 April 2020 23:43

Sufmi Dasco Ahmad. (CNN Indonesia/Patricia Diah Ayu Saraswati)

POLITIKAL.ID - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI membentuk Satuan Tugas (Satgas) Lawan Covid-19. Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad mengatakan satgas ini merupakan inisiasi personal para anggota dewan dan tidak menggunakan anggaran DPR.

Menurutnya, uang yang dipakai Satgas Lawan Covid-19 merupakan iuran yang dikumpulkan dari anggota DPR periode 2019-2024.

"Pembentukan satgas ini tidak menggunakan anggaran DPR, tetapi memakai anggaran iuran dari anggota DPR serta para anggota DPR ikut bergotong royong ikut membantu menyumbang di daerah masing-masing melalui satgas ini," kata Dasco dalam konferensi pers di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (9/4).

Dia menerangkan Satgas Lawan Covid-19 akan membantu pemerintah dalam mempercepat penanganan penyebaran pandemi virus corona di berbagai daerah.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu, Satgas Lawan Covid-19 akan menghubungkan donatur lokal ke rumah sakit atau pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) di masing-masing daerah untuk memenuhi kebutuhan berbagai alat kesehatan hingga alat pelindung diri (APD).

Menurutnya, Satgas Lawan Covid-19 telah terhubung dengan 682 rumah sakit dan puskesmas yang ditunjuk pemerintah untuk distribusi berbagai kebutuhan medis.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait