Senin, 25 November 2024

Bukan karena Beralih Dukungan ke Prabowo-Gibran, Prabu Revolusi Ungkap Alasan Angkat Kaki dari Tpn Ganjar-Mahfud

Rabu, 20 Desember 2023 21:18

Mantan Staf Khusus Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif, Prabu Revolusi

Ia berdalih sengaja mundur karena alasan dinamika internal TPN Ganjar-Mahfud.

"Saya mundur sejak pertengahan November yang lalu karena memang ada dinamika internal dan saya mundur bersepakat dengan pimpinan TPN secara baik-baik," ujar Prabu Revolusi melansir Tempo.co.id.

Nama Prabu Revolusi sebelumnya terseret sebagai kambing hitam di balik anjloknya elektabilitas Ganjar-Mahfud.

Berkaca pada hasil survei Litbang Kompas yang dirilis 11 Desember 2023, elektabilitas Ganjar-Mahfud melorot ke angka 15,3 persen.

Jangankan menyaingi perolehan elektabilitas Prabowo-ganjar, angka tersebut justru lebih buruk dari yang diperoleh Anies-Muhaimin 16,7 persen.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait