Terakhir kali Golkar meraih suara terbanyak di pemilihan legislatif ketika menjadi peserta pemilu 2004.
Kala itu Akbar Tanjung menjabat sebagai Ketua Umum.
Menurut Iqbal, prestasi tersebut harus diulang kembali pada pemilu 2024 mendatang.
Terlebih, Golkar termasuk partai tertua, sehingga seluruh kader harus percaya diri untuk bisa memenangkan pemilu.
"Kemenangan demi kemenangan setiap pemilu menjadi tolok ukur Golkar diterima, dipilih, dan dipercaya rakyat," katanya.
PDIP Minta Menteri Fokus Kerja
Sementara itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto meminta kepada seluruh menteri dalam Kabinet Indonesia Maju fokus bekerja.
Dia mengucapkan hal itu berkenaan dengan masa kepemimpinan Presiden Jokowi yang sudah genap satu tahun di periode kedua.