Jumat, 22 November 2024

Ismail Himbau Semua Pihak Tolak Politik Uang

Rabu, 6 Desember 2023 8:40

DIWAWANCARAI - Anggota Komisi II DPRD Kaltim, Ismail. (Istimewa)/ Foto: IST

POLITIKAL.ID - Politik uang menjadi ancaman yang dapat merusak kualitas pesta demokrasi lima tahunan itu. 

Akan hal tersebut, anggota komisi II DPRD Kaltim, Ismail kembali ingatkan soal politik uang jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Ia menegaskan, politik uang melanggar aturan dan merugikan hak-hak rakyat.

Oleh karena itu, Ismail berharap agar semua pihak dapat menjaga kualitas Pemilu dan menghindari politik uang.

“Jangan sampai politik uang ke depannya merajalela di tengah-tengah masyarakat, seakan-akan politik uang itu tidak terlarang,” ujar Ismail.

Politisi Nasdem ini menekankan bahwa pesta demokrasi adalah pesta rakyat, yang harus dijaga ketenteraman dan keamanannya.

“Walaupun kita semua memiliki kepentingan, namun harus kita jaga ketentraman yang terbangun," pintanya.

Halaman 
Tag berita: