Minggu, 19 Januari 2025

Ketua DPP Partai Demokrat Duga Alasan Jokowi Tidak ke Kediri Gegara Kondisi Kekuasaan sedang Tidak Nyaman dan Aman

Selasa, 18 Februari 2020 9:3

Ferdinand Hutahaean

"Tapi tidak terjadi apa-apa. SBY berhasil sukses mengakiri jabatannya secara gemilang dan berprestasi. Itu karena SBY bekerja baik dan dicintai rakyatnya. Entahlah yang sekarang, mungkin takut karena tidak dicintai rakyat lagi sehingga dihantui takhayul bisa lengser," tuturnya.

Polemik tentang Jokowi yang disarankan tidak ke kediri mencuat dari pernyataan Sekretaris Kabinet Pramono Anung saaat kunjungan ke Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Sabtu 15 Februari 2020.

Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan dirinya termasuk salah satu orang yang mengutarakan saran itu

"Pak Kiai, terus terang saya termasuk yang menyarankan Pak Presiden tidak ke Kediri. Saya yang menyarankan," kata Pramono dalam sambutan di Ponpes Lirboyo Kota Kediri.

Pramono khawatir kedatangan Jokowi ke Kediri akan mempengaruhi kelangsungan kekuasaan (Presiden) yang diembannya.

Pramono mengingatkan pada peristiwa Gus Dur (lengser) yang terjadi sepulang dari kunjungan ke Lirboyo, Kota Kediri.

"Karena saya masih ingat, ini mau percaya atau enggak. Gus Dur kondur (pulang) dari Lirboyo tidak begitu lama gonjang ganjing di Jakarta," kata Pramono.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait