Senin, 25 November 2024

Mantan Gubernur Kaltim Dukung Penuh Andi Harun Maju di Pilkada Kota Samarinda 2024

Rabu, 22 Mei 2024 18:57

POTRET - Wali Kota Samarinda Andi Harun saat berbincang dengan Gubernur Kaltim Isran Noor pada gelaran pawai pembangunan HUT ke-78 RI, di Taman Samarendah Samarinda, Sabtu (19/8). (Foto: Pemkot Samarinda)

POLITIKAL.ID - Tingginya elektabilitas Andi Harun berdasarkan survei LSI Denny JA Hingga 91 persen sebagai Calon Wali Kota Samarinda di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 mendapat sejumlah dukungan dari tokoh politik. 

Salah satunya dari mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor mendukung sepenuhnya Andi Harun untuk kembali berkontestasi di Pilkada Samarinda 2024 ini. 

"Saya dukung dia (Andi Harun). Nggak bisa ngalahkan dia, habiskan baterai aja kalau kalahkan dia,” kata Isran Noor

Isran meyakini bahwa Andi Harun adalah sosok yang pasti untuk memimpin Samarinda lagi.

"Kita realistis aja," tutup Isran.

Keyakinan Isran Noor ini bukan tanpa alasan, sebab berdasarkan survei LSI Denny JA, Andi Harun memiliki elektabilitas tinggi hingga 91 persen. 

Banhkan Surat dukungan (Surduk) Andi harun yang telah dihitung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda mencapai 61.000 dukungan dari masyarakat Kota Samarinda . 

Angka itu membuat elektabilitas Andi Harun menempati posisi tertinggi dibandingkan kandidat lainnya pada Pilkada Samarinda 2024.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait