POLITIKAL.ID - Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda, Mohammad Novan Syahronny Pasie menyoroti soal pertamini yang ada di Kota Tepian.
Menurutnya, pertamini ini terkadang menyebabkan kebakaran.
Dalam pencegahan hal tersebut, Ia mengaku telah membentuk panitia khusus (Pansus) untuk mengatasi dan mencegah bahaya kebakaran, yang disebabkan karena Pertamini.
“Ke depannya kami akan mengkaji perdagangan tanpa izin yang berpotensi menimbulkan kebakaran," ucapnya.
Diketahui, hingga saat ini belum ada tindakan penertiban Pertamini yang dilakukan oleh pihak berwenang, termasuk pemerintah, kepolisian, atau Pertamina selaku penyalur resmi BBM.
Salah satu masalah yang muncul adalah ketiadaan peraturan daerah yang mengatur tindakan penertiban terhadap Pertamini yang semakin meluas.