Senin, 25 November 2024

Miliki Target Menang di Pilkada 2020, Golkar Sebut Kekompakan Kader Jadi Elemen Penting

Rabu, 15 Juli 2020 2:11

Airlangga Hartarto/ tirto.id

POLITIKAL.ID - Berita Nasional yang dikutip POLITIKAL.ID tentang target kemenangan Golkar di Pilkada 2020.

Pemilihan kepala daerah (Pilkada) merupakan jalan awal untuk memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu), seperti yang diyakini oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Oleh karena itu, ia meminta seluruh kader untuk bekerja keras mewujudkan kesuksesan Pilkada 2020.

“Prasyarat utama untuk menuju kemenangan Pileg (pemilihan legislatif) adalah memenangi Pilkada,” kata Airlangga dalam acara Penyerahan Surat Keputusan DPP Partai Golkar Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada Tahun 2020, Minggu (12/07) di Kantor DPP Golkar, Jakarta.

Airlangga mengatakan, mengingat Pilkada kali ini dilakukan dalam tatanan era baru akibat pandemi Covid-19 yang belum juga mereda, maka persiapan harus disikapi dengan serius sejak dini.

Menurutnya, saat ini Golkar telah menyerahkan 156 surat keputusan untuk bakal calon kepala daerah di Pilkada 2020.

“Ini adalah proses panjang, Semoga bisa dijalani bersama,” kata Airlangga, seraya menyatakan bahwa pihaknya selalu mencalonkan kader terbaik yang ditunjuk tanpa mahar.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait