POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Sekretaris DPD Demokrat Kaltim, Edy Russani menanggapi isu yang menerpa partainya dalam menghadapi kontestasi Pilkada terlebih Pilwali Samarinda.
Tanggapan itu berdasarkan dinamika yang berkembang, terkait usungan partai Demokrat Samarinda yang tengah menjalankan proses penentuan bakal calon wali kota.
Berhembusnya komentar yang ditujukan DPD tentang putusan sepihak mengusung calon Wali Kota Samarinda diluar mekanisme partai adalah tidak benar.
"Itukan cuman isu, mana buktinya, kan gitu," tepisnya.
Hal itu disampaikan Edy Russani saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon aplikasi whatsapp, Sabtu (2/5/2020).
"Nama-nama calon yang diserahkan DPC ke DPD itu nantinya diputuskan DPP, kami hanya meneruskan," ujar Edy Russani menepis anggapan.