"Semua langkah kami lakukan untuk supaya jangan bodoh, jangan lapar, dan jangan sakit. Banyak juga yang kami tawarkan, delapan program yang kami tawarkan kepada 625 ribu warga Labuhanbatu. Dari 8 program ini sudah 7 yang pernah saya laksanakan. Hanya 1 yang belum saya laksanakan yaitu pembangunan panti rehabilitasi korban narkoba," ujar Tigor.
"Sebagai saya yang penduduk labuan batu, saya tahu korban narkoba sangat banyak di sana dan perlu panti rehabilitasi. Dan itu menjadi program saya nomor 8 seandainya terpilih nanti jadi bupati Labuhanbatu," tambahnya.
Ketua DPW Partai Perindo Sumatera Utara Rudi Zulham Hasibuan mengungkapkan alasan pihaknya mendukung Tigor dan Idlinsah karena keduanya memiliki program-program yang sangat bagus untuk Kabupaten Labuhanbatu kedepannya.
"Kami melihat ini adalah program-program yang sebenarnya sangat dibutuhkan untuk kemajuan Labuanbatu ke depan. Karena beliau bukan lagi berteori, beretorika, memang sudah pernah, ini tinggal meneruskan program-program yang telah baik selama ini, selama beliau memimpin selama 2010-2015," ungkap Rudi. (*)
Artikel ini telah tayang di sindonews.com dengan judul "Partai Perindo Mantap Dukung Tigor-Idlinsah Maju Pilkada Labuhanbatu 2020"