Senin, 25 November 2024

Risma Pekerjakan Tunawisma di BUMN, Demokrat: Kasih Banyak Kail Agar Mandiri secara Ekonomi

Sabtu, 23 Januari 2021 22:45

IST

"Semoga kebijakan Ibu Risma ini berkelanjutan, dan tidak hanya DKI saja. Tapi daerah lain juga sama," katanya.

Hasani pun mengingatkan bahwa bukan hanya tunawisma yang perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah.

Ia menyebut penyandang disabilitas, anak terlantar, anak jalanan, lanjut usia terlantar, pengemis, pemulung, hingga fakir miskin juga perlu pemberdayaan oleh Kemensos.

"Saya berharap penyandang disabilitas hingga pemulung juga bisa dipekerjakan oleh Risma di BUMN di hari mendatang," katanya.

Hasani menambahkan, kebijakan yang telah ditempuh oleh Risma ini seharusnya diperkuat regulasi agar bisa dilanjutkan oleh Mensos selanjutnya.

Selain Kemensos, Hasani juga berharap kementerian lain bisa melakukan hal serupa.

"Tentu bidang pekerjaan disesuaikan kapasitas masing-masing PPKS" kata dia.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait