Sabtu, 18 Januari 2025

Turnamen Setiap Hari Call Mobile Legend Battle Fest 2023, Tim Vells Beuty Berhasil Meraih Piala

Senin, 6 Maret 2023 20:5

TURNAMEN - Setiap Hari gelar turnamen Setiap Hari Call Mobile Legend Battle Fest 2023 resmi berakhir, Sabtu (4/3) malam.

POLITIKAL.ID - Setiap Hari gelar turnamen Setiap Hari Call Mobile Legend Battle Fest 2023 resmi berakhir, Sabtu (4/3) malam. 

Malam terakhir menyisakan babak Semifinal dan Final yang memaikan sistem BO3. 

Semifinal pertama mempertemukan Tim Vanderloal berhadapan dengan RCS.ID yang berhasil dimenangkan tim Vanderloal dengan keunggulan 2-0.

Semifinal kedua mempertemukan 2 tim kuat antara Tidar Samarinda berhadapan dengan tim Vells Beuty. Vells Beuty berhasil mengkandaskan perlawanan sengit dari Tidar Samarinda dengan skor 2-0.

Babak final mempertemukan Vanderloal vs Vells Beuty

Vells Beuty berhasil keluar sebagai juara setelah unggul 2-0 atas lawannya. Vanderloal harus puas dengan predikat runner up dan mengakui kehebatan lawannya. 

Halaman 
Tag berita: