"Bahkan kami sudah keliling, banyak jalan-jalan yang gersang," ujarnya.
Ridwan Kamil mengatakan akan menanam pohon-pohon yang mampu menyerap banyak polusi udara.
"Nah pilihannya seperti kita lihat pakai ilmu, pilih hijaunya sama, tapi menyerap polusinya sangat besar," pungkasnya.
Untuk diketahui, Ridwan Kamil berpasangan dengan Suswono maju di Pilkada Jakarta diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, diantaranya Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Gelombang Rakyat (Gelora).
Kemudian Partai Garuda, Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN).
(*)