Kamis, 16 Mei 2024

PERIP Kaltim Silaturahmi ke PERIP Cabang Kukar Sekaligus Gelar Pelatihan Kepemimpinan

Rabu, 22 Januari 2020 21:29

IST

POLITIKAL.ID, Kutai Kartanegara - Persatuan Istri Purnawirawan (PERIP) daerah Kalimantan Timur menggelar silaturahmi dan pelatihan kepemimpinan di PERIP Cabang Kutai Kartanegara, di Aula Kodim 0906 Kukar, Tenggarong, Rabu, 22 Januari 2020.

âœIya, agenda hari ini silaturahmi ke PERIP Tenggarong. Selain silaturahmi, kami juga menggelar pelatihan kepemimpinan untuk meningkatkan kapasitas pengurus dan anggota PERIP Cabang,â ujar Ketua PERIP Kaltim Rafidhah Ilham, di Tenggarong, Rabu, 22 Januari 2020.

Pelatihan kepemimpinan tersebut menghadirkan dua orang narasumber. Yakni Halimatus Saâ™diah dari Badan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Kukar dan Ketua Pepabri Cabang Kukar Mahlan Marwan.

Peserta kegiatan merupakan pengurus dan anggota PERIP Cabang Kukar berjumlah 20 orang. Agenda dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne PERIP, pembacaan doa, sambutan ketua PERIP cabang dan Kaltim, kemudian masuk ke materi inti.

Di mana Halimatus Saâ™diah dari Badan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Kukar dan Ketua Pepabri Cabang Kukar Mahlan Marwan memaparkan materi kepada peserta, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

âœSelesai materi, dilanjutkan dengan penyerahan tiga buku petunjuk PERIP, bantuan dana, foto bersama, dan acara penutup,â kata Rafidhah.

Ketua PERIP Kaltim Rafidhah menekankan, tujuan kegiatan di antaranya ialah menjalin silaturahmi dengan ketua cabang beserta pengurus dan anggota secara langsung tatap muka.

Kedua, agar mengetahui secara langsung tentang kegiatan yang sudah dilaksanakan berdasarkan program kerja PERIP Pusat atau apabila ada kendala yang dihadapi atau ada kegiatan yang menonjol dari cabang lain yang dapat diteruskan ke perip pusat.

Ketiga, agar ibu-ibu yang sudah lama di kepengurusan dapat meningkatkan kembali betapa pentingnya kepemimpinan baik di dalam menjalankan organisasi maupun kepemimpinan dalam keluarga dan dapat juga diartikan sebagai pencerahan.

Program silaturahmi dan kunjungan PERIP Kaltim bersumber dari dana hibah Pemerintah Provinsi Kaltim tahun anggaran 2019.

Rafidhah menekankan, bahwa konsep dasar dari kepemimpinan menurut Shahih Buchori adalah "Setiap orang dari Kamu adalah Pemimpin, dan Kamu bertanggung jawab atas kepemimpinan mu," pungkasnya.(*)

Tag berita:
Berita terkait