Sabtu, 23 November 2024

Trending di Media X Gibran Disebut Songong Diposting Lebih dari 30 Ribu Netizen

Senin, 22 Januari 2024 17:35

POTRET - Calon Wakil Presiden Nomor Urus 02, Gibran Rakabuming Raka./ Foto: Istimewa

POLITIKAL.ID - Sorotan tajam diberikan warganet kepada cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka terhadap lawan debatnya cawapres nomor urut 3, Prof. Mahfud MD di debat keempat pilpres 2024 .

Gibran dianggap merendahkan lawan debatnya pada debat cawapres (21/1/2024).Salah satu kata yang mencuat di media sosial X adalah "songong," yang diposting lebih dari 30 ribu kali oleh netizen.

Dalam KBBI, kata "songong" diartikan sebagai sikap sombong atau angkuh.

 Gibran diberi julukan ini terkait dengan gestur celingak-celinguknya saat berhadapan dengan cawapres nomor urut 3, Mahfud MD, yang kemudian menjadi trending topic di media sosial X.

Sejumlah netizen mengecam sikap Gibran sebagai tidak etis dan merendahkan lawan debatnya.

Mereka menganggap bahwa sikap "songong" yang ditunjukkan oleh Gibran sangat tidak pantas, terutama di panggung debat yang seharusnya menjadi forum beradab untuk menyampaikan ide dan visi-misi.

 Menanggapi perdebatan yang memanas tersebut, sebagian besar netizen mengekspresikan rasa geram terhadap tingkah laku Gibran dan mempopulerkan kata "songong" sebagai cara untuk menggambarkan sikapnya yang dianggap merendahkan.

 Seorang warga bahkan menyebut tindakan itu seharusnya tidak dilakukan oleh seorang calon wakil presiden, karena dapat menimbulkan kesan merendahkan lawan debat.

Halaman 
Tag berita: