Jumat, 22 November 2024

Politik

Alasan Wiranto Hengkang dari Partai Hanura: Navigasinya Tak sesuai dengan Apa yang Saya Harapkan

Senin, 1 Mei 2023 16:27

Suasana - Wirano saat berkunjung ke DPP PPP

Wiranto mengatakan sebenarnya masih banyak kader Hanura yang potensial. Oleh karena itu, ia membawa gerbong sekitar seratus orang untuk bergabung dengan PPP.

Ia berharap ratusan eks Hanura itu bisa menjadi calon anggota legislatif (caleg) dari PPP di Pemilu 2024. Dia percaya orang-orang itu bisa memenangkan PPP pada 2024.

Namun demikian, Wiranto tidak ikut mendaftar ke PPP.

Sebab kata dia, saat ini masih fokus membantu Presiden Joko Widodo di pemerintahan.

"Saya sementara akan tetap bekonstentrasi untuk membantu Presiden, memberikan nasihat dan pertimbangan yang beliau perlukan sehingga saya tidak atau belum terikat dengan satu partai politik," ujar Wiranto

(Redaksi)

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait