Hal ini sesuai tema Muswil keenam Kahmi Kaltim yakni, sinergi Kahmi merawat kebangsaan dan keumatan menuju indonesia adil dan makmur.
Akademisi IAIN Samarinda Seberang itu juga menambahkan, Kahmi Kaltim juga bakal mendorong terbentuknya rayon Kahmi disetiap kampus.
"Semoga saja Kahmi Kaltim kedepan bisa membentuk Rayonnya disetiap kampus. Contoh di daerah lain sudah ada kok," bebernya.
Musyawarah wilayah (muswil) keenam dibuka, Ketua Majelis Pusat Kahmi Indonesia, Fiva Yoga Mauladi.
Muswil juga tak hanya untuk majelis wilayah Kahmi namun majelis wilayah Forhati Kaltim.
Selaku pimpinan yakni, Helmi Hasibuan, Syarifuddin dan ketua sidang Zain Taufikqurahman dan menetapkan, secara forum presidium Majelis wilayah periode 2021-2025 itu di salah satu hotel bilangan Jalan Basuki Rahmad I. (001)