“Pak Dedi di sana (Jawa Barat) berarti RK OTW jadi benar. Mungkin baliho dipasang lagi kali ya, gimana setuju gak?” kata Lodewijk menjawab pertanyaan wartawan.
Meski demikian, Lodewijk menyebut kalau keputusan resmi Gokar belum diumumkan pastinya. Dia menyebut keputusan itu kemungkinan diumumkan sebelum masa pendaftaran calon dibuka oleh KPU pada 27 Agustus 2024.
Dia lanjut menjelaskan untuk kontestasi Pilkada di Jakarta dan Jawa Barat, Golkar berkeinginan ada sikap yang sama di antara partai-partai anggota Koalisi Indoneisa Maju (KIM).
“Ya, semaksimal mungkin kami barengan (di Jakarta dan Jawa Barat),” tandas Sekjen DPP Partai Golkar.
(tim redaksi)