POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun berbicara soal peningkatan kualitas pendidikan di Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Andi Harun mengatakan masih banyak tantangan yang perlu dihadapi dalam sektor pendidikan di Samarinda.
Hal ini disampaikan Andi Harun saat menghadiri diskusi publik dengan tema “Pendidikan Kota Samarinda Kini & Nanti”.
Untuk diketahui, kegiatan ini diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Samarinda di Bagios Cafe, Jalan KH Abdurrasyid pada Rabu (18/9/2024) malam.
Dalam sambutannya, Andi Harun pertama-tama mengucapkan terima kasih kepada HMI yang telah menyelenggarakan forum ini.
“Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi pada HMI cabang Samarinda yang malam ini membuat forum diskusi tentang pendidikan kita,” ujar Andi Harun.
Menurutnya, diskusi ini merupakan langkah positif untuk menggali permasalahan yang dihadapi masih banyak tantangan yang perlu dihadapi dalam sektor pendidikan di Samarinda.
“Kita harus akui bahwa pendidikan kita masih punya PR di banyak sisi,” katanya.