Jumat, 1 November 2024

Pilpres 2024

Lembaga Survei Luar Negeri Tempatkan Ganjar Pranowo di Puncak Elektabilitas

Senin, 18 Desember 2023 9:53

Capres Ganjar Pranowo saat berjumpa dengan para kaula muda di Hotel Mesra, Samarinda, Rabu (6/12/2023). (IST)

POLITIKAL.ID - Hasil survei Roy Morgan mengungkapkan tingkat elektabilitas calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengungguli capres nomor urut 1 Anies Baswedan dan nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Lembaga survei yang bermarkas di Melbourne, Australia itu menyatakan elektabilitas Ganjar menyentuh 38 persen.

Survei dilakukan sepanjang Juli hingga September 2023. 

Angka itu mengalami kenaikan 10 persen sejak kuartal Maret 2023.

"Ganjar, yang merupakan kandidat dari petahana Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang mengusung Presiden Joko Widodo, unggul jauh dari runner-up tahun 2019, Prabowo Subianto," tulis Survei Roy Morgan Poll, dikutip dari CNN.

Berdasarkan hasil survei itu, Prabowo memperoleh elektabilitas 30 persen atau naik 13 persen dari kuartal Maret. 

Sementara Anies, memperoleh 25 persen atau naik sekitar 10 poin.

Halaman 
Tag berita: