“Kita ingin direksi bisa membangun komunikasi dengan semua OPD. Misalnya dalam waktu dekat bisa menginfokan soal Pilkada, atau pembangunan desa. Supaya informasi ini bisa tersampaikan kepada masyarakat,” jelasnya.
Menurut Sunggono, RPK Kukar sebagai lembaga penyiaran pemerintah perlu mempublikasikan informasi secara transparan.
Utamanya informasi yang berkaitan dengan pembangunan di Kukar.
“Pesan saya semoga direksi yang baru dilantik ini bisa survive dan memastikan bahwa radio itu tetap memiliki segmen sendiri di masyarakat,” tutup Sunggono.
(Advertorial)