POLITIKAL.ID - Pada Pemilu 2024, Pj Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik sangat optimistis dengan partisipan pemilih di Bumi Mulawarman mencapai diatas 80 persen.
"Target saya di Kaltim sendiri di atas 80 persen partisipasi pemilih," ucap Akmal Malik saaat pesta demokrasi yang dilaksanakan pada Rabu (14/2/2024)
Untuk memastikan jumlah partisipasi pemilih, Akmal bersama unsur Forkopimda turun langsung melakukan tinjauan dilapangan.
Tujuan peninjauan ini adalah untuk memastikan proses pemungutan suara dan penghitungan suara berjalan lancar dan sesuai dengan protokol kesehatan.
Akmal Malik dan rombongan diketahui mengunjungi sejumlah TPS yang dianggap strategis di Samarinda
Seperti TPS 10 di Jalan RE. Martadinata Samarinda. TPS 43 di Jalan Antasari RT. 08 Samarinda. TPS 06 di Jalan Pangeran Suryanata (Gedung Sengkang) Samarinda
“Saya bersama Forkopimda dan kepala PD akan memonitor semua tahapan Pemilu. Pemerintah hanya memberikan dukungan, tidak ikut campur. Kami harap masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya dengan bijak dan bertanggung jawab,” ujar Akmal.