Senin, 20 Mei 2024

Wali Kota Samarinda Beri Penguatan Kepada 35 Peserta Pejabat Administrator OPD Pemkot Samarinda yang Sedang Ikuti PKA

Senin, 10 Oktober 2022 19:18

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA – Wali kota Samarinda Andi Harun menghadiri sekaligus menjadi pemateri di kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan VI di Lingkungan Pemerintah Kota Samarinda. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Kantor Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) yang terletak di jalan H.A.M Riffadin, Kelurahan Harapan Baru, Senin (10/10/2022). Pelatihan ini turut diikuti 35 peserta yang terdiri dari Pejabat Administrator dari berbagai Perangkat Daerah di lingkungan Pemkot Samarinda. Tema yang dibawa adalah Wali Kota Andi Harun adalah Isu Strategis Kepemimpinan Kinerja Organisasi. Sebelumnya Wali Kota Andi Harun bertanya, kepada perserta diklat terkait perbedaan Isu Strategis, Rumor dan Gosip. Ia menyebut, Isu strategis dalam materi kali ini sebenarnya bagian dari visi dan misi dirinya. "Mulai dari pengendalian masalah banjir, tuntutan pelayanan publik, mengatasi masalah kemiskinan, hingga mewujudkan infrastruktur yang modern dan mewujudkan Samarinda Smart City," ucap Andi Harun. Andi Harun berharap, kepada peserta diklat setelah mengikuti pelatihan kepemimpinan ini langsung membuat aksi proyek perubahan yang sesuai dengan isu-isu di OPD nya masing-masing. Orang nomor satu di Kota Samarinda itu berharap agar materi yang diberikannya hari ini dapat diterapkan di unit kerja masing-masing. "Semoga materi ini bisa menjadi motivasi dalam merumuskan isu-isu strategis di unit kerja masing-masing dalam rangka mendukung visi - misi dan program-program prioritas pemerintah agar kemanfaatannya dirasakan dan mendorong kesejahteraan," terangnya. (Advetorial)
Tag berita:
Berita terkait