“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan agar aspirasi dan masukan dari pelajar jenjang SMA dapat terserap dengan baik dan menjadi perhatian pemerintah daerah sebagai prioritas utama,” ungkapnya.
Sejumlah peserta mengaku terbantu dengan adanya kegiatan Forkopimda Mendengar. Mereka menilai kegiatan ini sangat positif untuk menyampaikan aspirasi dan masukan kepada pemangku kepentingan, khususnya pemerintah daerah, terutama dalam peningkatan sumber daya manusia. Zahra, pelajar SMA Negeri 1 Tenggarong, berharap agar acara seperti ini dapat terus diadakan sehingga wawasan dan pengetahuan yang diperoleh dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memupuk rasa persaudaraan, toleransi, dan moderasi beragama guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan ruang kepada generasi muda untuk mengekspresikan diri dalam menerapkan nilai-nilai Pancasila dan wawasan kebangsaan guna membangun karakter yang positif,” ucap Zahra.
(Advertorial)