Sabtu, 11 Mei 2024

MUI Tanggapi Zulhas: Berhati-hati soal Candaan Agama

Jumat, 22 Desember 2023 19:7

POTRET - Ketua Umum MUI yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Al Amin Ngasinan, Kota Kediri, Jawa Timur, Kiai Haji Anwar Iskandar. / Foto: Istimewa

Anwar berharap kepada seluruh bangsa, rakyat Indonesia untuk tetap menjaga persatuan Indonesia. Tetap menjaga Indonesia yang damai, pemilu yang damai, Indonesia yang aman. Jangan sampai karena kasus itu dapat terprovokasi.

"Kita tidak ingin bahwa pemilu ini akan berakibat pecahnya persatuan Indonesia. Persatuan ini mahal sekali," katanya menegaskan.

Anwar menegaskan saat ini suasana politik memanas. Banyak hal dikait-kaitkan dengan politik. Ia juga meminta semua pihak, termasuk para capres-cawapres berhati-hati untuk bercanda soal agama.

"Nah, karena ini nuansanya politik sehingga akhirnya jadi ramai. Akhirnya ramai. Tetapi, saya berharap bahwa kita ini berhati-hati. Saya minta ketika para ustaz ngaji berhati-hati dalam bercanda. Ketika capres berpidato atau bercanda, hati-hati bercanda. Ketika pimpinan partai bercanda dengan diksi-diksi agama, saya berharap supaya hati-hati," pesannya.

(RedaksI)

Halaman 
Tag berita: