"Kedua, Calon Wakil Gubernur Basuki Tjahaja Purnama. Yang ketiga, untuk Calon Gubernur Anies Rasyid Baswedan dan untuk Calon Wakil Gubernur kami berikan, kami percayakan kepada Haji Hendrar Prihadi," ucap Ferry.
Sedangkan calon keempat wakil Anies, Partai Buruh belum mengumumkan karena menunggu perkembangan politik hingga tanggal 26 Agustus atau satu hari sebelum masa pendaftaran.
Menurut Ferri, Partai Buruh sudah sejak lama mendukung Anies untuk jadi Gubernur DKI Jakarta. Saat ini merupakan momentum yang tepat bagi Partai Buruh, untuk mengusung Anies.
"Karena Pak Anies periode yang lalu selalu berpihak pada buruh, dengan menaikkan upah minimum provinsi, selalu berpihak pada buruh tentu ini kami sangat semangat dengan keputusan ini," ungkap Ferri.
"Dan kami akan lawan apabila keputusan MK ini diubah, atau digoyang, atau diganggu. Kami akan kawal terus keputusan ini, sampai kiamat pun kami akan perang," tandasnya.
(*)