Jumat, 3 Mei 2024

PMM UMM Kampanyekan "Hindari Penyakitnya, Bukan Penderitanya".

Jumat, 7 Agustus 2020 21:12

IST

Penyaluran bantuan ini dibantu oleh pihak Kelurahan dan Rukun Tetangga (RT) yang di daerahnya terdapat pasien karantina mandiri.

"Mekanisme penyaluran bantuannya yaitu dari kelompok PMM dan Kecamatan menyalurkan bantuan melalui kelurahan, setelah itu dari pihak kelurahan menghubungi RT untuk mengambil bantuan," terang Alif Rahman selaku Koordinator Lapangan di tempat yang sama.

"Dari semua mekanisme penyaluran sembako harus tetap mematuhi protokol kesehatan, agar semua tetap aman dan terkendali." sambungnya.

Kampanye ini sebelumnya sudah ramai dibicarakan di sosial media yaitu di Twitter, warganet samarinda ramai dalam mendukung kampanye ini.

Harapan dari kampanye ini semoga selurah warga tetap mematuhi protokol kesehatan dan peduli terhadap orang yang terdampak.

Program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini merupakan kegiatan pengganti KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang berada dibawah naungan Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM) UMM.

Sebelumnya kelompok PMM ini sudah melakukan penyemprotan disenfektan di beberapa tempat ibadah di kecamatan Sungai Pinang. ( Redaksi Politikal - 001 )

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait