Jumat, 22 November 2024

India Bakal Bebaskan Tentara China yang Bentrok di Perbatasan

Selasa, 20 Oktober 2020 0:39

Tentara India dan China/ tempo.co

POLITIKAL.ID - Berita Mancanegara yang dikutip POLITIKAL.ID tentang pembebasan tentara China.

Militer India menyatakan segera membebaskan seorang tentara China yang ditangkap di wilayah Ladakh, Himalaya utara, pada Senin (19/10).

Tentara yang diidentifikasi bernama Kopral Wang Ya Long itu ditangkap di sektor Demchok, wilayah Ladakh timur, di mana kedua negara telah mengerahkan ribuan tentara setelah bentrok berdarah pada Juni lalu.

Prajurit itu ditahan setelah dia melintasi Garis Kontrol Aktual (LAC), perbatasan defacto antara kedua negara.

"Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) itu telah diberi bantuan medis termasuk oksigen, makanan, dan pakaian hangat untuk melindunginya dari penyakit ketinggian yang ekstrim dan kondisi iklim yang keras," ungkap pernyataan militer India.

Militer India menambahkan bahwa permintaan telah diterima dari China tentang tentara yang hilang itu.

Tentara India juga mengonfirmasi bahwa mereka akan menyerahkan tentara tersebut kepada pejabat China setelah menyelesaikan formalitas.

Ketegangan perbatasan antara kedua negara berlangsung selama tujuh dekade.

Perselisihan terbaru dimulai pada 5 Mei, dan sejak itu tentara kedua negara terlibat konfrontasi langsung.

Meskipun beberapa perundingan dilakukan, serta konflik itu terus memakan korban, kebuntuan berlanjut hingga saat ini.

Bentrok di perbatasan itu terjadi dalam beberapa bulan terakhir.

Bentrok terjadi secara langsung antar tentara, tanpa memakai senjata api. Puluhan korban jiwa jatuh dalam bentrok tersebut.

Kedua negara pun mengerahkan tentara tambahan, dilengkapi dengan persenjataan berat yang jika dipicu dapat mengakibatkan konflik bersenjata yang lebih berbahaya. (*)

Artikel ini telah tayang di sindonews.com dengan judul "India akan Bebaskan Tentara China yang Ditahan di Perbatasan"

Tag berita:
Berita terkait