Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur, Yenni Eviliana, menyoroti pentingnya peningkatan kualitas pelayanan ibadah haji, terutama dari aspek konsumsi dan k...
POLITIKAL.ID - Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur, Yenni Eviliana, menyoroti pentingnya peningkatan kualitas pelayanan ibadah haji, terutama dari aspek konsumsi dan kesehatan jemaah.
Hal itu disampaikan saat menghadiri pelantikan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dan pelaksanaan meal test di Asrama Haji Embarkasi Balikpapan, Selasa (22/4/2025).
“Permasalahan terbesar dalam pelaksanaan haji sering kali soal makanan dan kesehatan. Ini harus jadi perhatian serius,” tegas Yenni.
Ia menekankan agar fasilitas yang disediakan kepada jemaah, terutama di pesawat, memenuhi standar gizi, higienis, dan enak agar jemaah, termasuk yang lansia, tetap sehat selama menjalankan ibadah.
“Kalau saya melihatnya lebih ke arah sana kalau untuk haji ini,” terangnya.
Ia juga berharap bahwa ke depan pelaksanaan ibadah haji tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan jemaah diberikan kesehatan sampai tiba di tanah air dan mendapat haji yang mabrur.
“Mudah-mudahan lancar, sehat dan hajinya mabrur, pasti itukan harapannya buat jamaah yang berangkat. Apalagi yang sudah lanjut usia, mudah-mudahan lancar tidak ada masalah,” pungkas Yenni.
Sebagai informasi, Acara tersebut dihadiri pula oleh Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Kaltim M. Syirajuddin, Kepala Biro Kesra Setdaprov Kaltim Dasmiah, Kepala Kanwil Kemenag Kaltim Abdul Khaliq, Ketua Baznas Kaltim Ahmad Nabhan, Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Jaya Mualimin dan para undangan lainnya.
(Adv)