Sabtu, 23 November 2024

Akibat Virus Corona, Muskerwil PPP Kaltim Ditunda

Minggu, 22 Maret 2020 1:25

IST

POLITIKAL.ID, SAMARINDA - Musyawarah kerja wilayah (Muskerwil) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kaltim kembali ditunda.

Muskerwil yang rencananya pada tanggal 26 Februari 2020 lalu tertunda lantaran jadwal konfirmasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) belum didapat panitia pelaksana (Panpel).

Ternyata PPP Kaltim mempertimbangkan menunda Muskerwil lantaran virus corona.

Wabah covid - 19 lebih dulu menyerang tanah air dan membuat pemerintah memutuskan tanggap darurat nasional.

Ditengah panpel mempersiapkan kosolidasi organisasi dan arah dukungan partai berlambang Ka'bah di Kaltim pada perhelatan Pilkada serentak nasional (23/9/2020) mendatang.

Dikonfirmasi media ini melalui sambungan seluler, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (PPP) Kaltim, Rusman Yaqub menjelaskan menunda pelaksaan hingga waktu yang belum ditentukan.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait